Fakultas Hukum dan Bisnis Digital UK Maranatha

Integrity • Care • Excellence

Fakultas Bisnis Maranatha Selenggarakan Webinar untuk Tingkatkan Ketahanan Pangan dan UMKM

diupload pada: 15 Oktober 2021
Share artikel berita ini
Share on email
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram

Sebagai bentuk perwujudan pentahelix, Fakultas Bisnis (FB) Universitas Kristen Maranatha melalui Program Magister Manajemen mengadakan webinar dengan bekerja sama dengan Himpunan Pengusaha Mikro dan Kecil Indonesia (Hipmikindo), dan Perhimpunan Persahabatan Indonesia-Tiongkok, Perempuan Indonesia Tionghoa (PPIT-PINTI). Webinar yang juga diadakan dalam rangka pengabdian kepada masyarakat ini berlangsung pada 25 September 2021 dengan mengangkat tema “Ketahanan Pangan dan UMKM sebagai Unsur Penting Pertahanan Negara”.

Dalam sambutannya, Rektor UK Maranatha, Prof. Ir. Sri Widiyantoro, M.Sc., Ph.D., IPU menyambut dengan baik kegiatan ini. Ia mengatakan, dalam mewujudkan cita-cita menuju masyarakat yang adil dan makmur, faktor laju perekonomian tentu tidak bisa dilepaskan dari faktor keamanan serta pengembangan ilmu pengetahuan.

Deris Friyanto, S.H., M.M., Sekretaris DPD Hipmikindo Jabar, mewakili Ketua Komisi 2 DPRD Jawa Barat dan Ketua DPD Hipmikindo Jabar, dalam sambutannya mengatakan bahwa perekonomian di Jawa Barat, khususnya di masa pandemi Covid-19 telah mengalami penurunan yang signifikan sehingga pemulihan ekonomi pun dilakukan secara komprehensif dan melibatkan banyak pihak. “Ketahanan pangan dan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) menjadi sektor yang dikedepankan untuk pemulihan sebab pemulihan dua sektor tersebut akan berdampak langsung terhadap daya beli masyarakat yang sempat melesu selama pandemi,” ucapnya. Ketahanan pangan juga menjadi salah satu prioritas karena pertanian ternyata mampu bertahan di tengah pandemi. Hipmikindo yang bergerak dalam pembangunan sektor UMKM sangat optimis dengan keterlibatan pemerintah, dunia usaha, dan perguruan tinggi, seperti UK Maranatha, dalam melaksanakan pemulihan ekonomi Jawa Barat sehingga berjalan secara optimal.

Webinar berskala nasional ini menghadirkan empat pembicara yang membahas topik terkait tema besar, yakni Prof. Dr. Wilson Bangun, S.E., M.Si. (Guru Besar FB Maranatha), dengan materi “Sumber Daya Manusia dan Ketahanan Pangan di Indonesia”; Brigadir Jenderal TNI (Purn.) Dr. Eri Radityawara Hidayat, B.Sc., M.B.A., M.H.R.M.C., dengan topik “Peran Masyarakat dalam Ketahanan Negara”; Drs. V. J. Wisnu Wardhono, MSIE. (Dosen Universitas Katolik Parahyangan) dengan topik “Ketahanan Pangan”; dan Rm. Pilifus Junianto, SS.CC., S.S., M.M. dengan topik “Agrobisnis”.

Pada akhir sesi materi, dosen FB, Dr. Benny B. Tjandrasa, S.E., M.M. selaku moderator memimpin sesi diskusi dan tanya jawab antara para pembicara dan 131 peserta yang hadir. Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh beberapa perwakilan dari Komisi 2 DPRD Jawa Barat, Komisi A DPRD Kota Bandung, Hipmikindo, dan PPIT-PINTI. (so/gn)

 

Foto: dok. Program Magister Manajemen UK Maranatha

Share artikel berita ini
Share on email
Share on facebook
Share on twitter
Share on whatsapp
Share on telegram
Berita Terkait
Edisi Terbaru,
Open chat
Hai, butuh bantuan?
Ingin tahu lebih banyak?
Klik tombol di bawah untuk menghubungi kami di WhatsApp.